Kepada siswa siswi kelas XII SMK NEGERI 1 METRO dihimbau untuk memperhatikan beberapa hal berikut ini:
- Pada hari Sabtu tanggal 22 April 2017 untuk hadir ke sekolah pada pukul 09.00 WIB untuk melaksanakan gladi kotor serta pengarahan terkait rangkaian persiapan acara pelepasan dan perpisahan.
- Pada hari Senin, tanggal 24 April 2017 untuk hadir di Gedung Graha Suka yang beralamat di: Jln Terong 15 A. IRINGMULYO METRO TIMUR pada pukul 09.00 WIB untuk melaksanakan gladi bersih acara pelepasan dan perpisahan siswa-siswi kelas XII SMK NEGERI 1 Metro angakatan 2017.
- Pada hari Selasa, tanggal 25 April 2017 pukul 08.00 akan dilaksanakan rangkaian acara pelepasan siswa-siswi kelas XII SMK NEGERI 1 Metro angakatan 2017, dengan ketentuan sebagai berikut: Pakaian pria: jas / kemeja polos berdasi; Pakaian wanita: kebaya atau dress
Demikian pengumuman resmi ini untuk diperhatikan dan ditindak lanjuti demi kelancaran kegiatan pelepasan dan perpisahan siswa-siswi kelas XII SMK NEGERI 1 Metro angkatan 2017.